oleh

Menjelajahi Wisata Baru di Cileungsi: Dinonesia di Harvest City, Destinasi Edukasi dan Hiburan Keluarga!

Kab Bogor – Kompas Rakyat

Fun World kembali menghadirkan destinasi wisata baru yang menarik perhatian, yakni Dinonesia. Terletak di kawasan Perumahan Harvest City – Cileungsi Kabupaten Bogor, Dino Indonesia dari Funworld mengusung tema Jurassic Park dan resmi dibuka pada 6 Desember 2024.

Dengan luas area sekitar 1,5 hektare, Dino Indonesia menghadirkan beragam wahana edukasi dan hiburan bertema dinosaurus, khusus untuk anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.

Dino Indonesia tidak hanya menawarkan hiburan semata, tetapi juga memberikan pengalaman edukatif.

Konsep Jurassic Park dirancang untuk memperkenalkan generasi muda, terutama anak-anak, kepada sejarah kehidupan dinosaurus melalui berbagai wahana interaktif.

 

Menurut Kak Woro dan Kak Putra, salah satu tim marketing Dinonesia, taman ini dirancang untuk menjadi tempat bermain sekaligus belajar yang seru dan informatif.

Beberapa wahana unggulan yang akan hadir meliputi:

  • Dino Ride Pengalaman berkendara dengan dinosaurus mekanik.
  • Ferris Wheel Menikmati pemandangan indah Harvest City dari ketinggian.
  • Wahana Interaktif Tempat anak-anak bisa berinteraksi langsung dengan replika dinosaurus berukuran besar.

Harga Tiket yang Ramah di Kantong

Untuk harga tiket masuk (HTM), Dinonesia memberikan tarif terjangkau:

  • Weekday: Rp10.000
  • Weekend: Rp15.000

Setiap permainan memiliki tiket tersendiri dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp15.000.

Pengunjung juga dapat memilih paket tiket yang lebih hemat.

Akses Lokasi dan Rute Perjalanan

Dinonesia terletak di dalam kawasan Perumahan Harvest City, Cileungsi.

Untuk menuju lokasi, Anda bisa melalui Jalan Raya Transyogi Jonggol, melewati Terminal Cileungsi, dan belok ke kiri sebelum Taman Buah Mekarsari.

Jalannya cukup mulus dan mudah diakses, meskipun pada jam-jam sibuk sering terjadi kemacetan di beberapa titik.

Dinonesia di Harvest City adalah destinasi wisata baru yang patut dikunjungi oleh keluarga.

Dengan konsep yang menarik dan harga tiket yang terjangkau, Dinonesia menjadi tempat ideal untuk menghabiskan waktu bersama orang tercinta sambil belajar dan bermain.

Jadi, tentukan tanggalnya dan siapkan diri untuk menjelajahi dunia dinosaurus di Dinonesia. (Red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed